Penulis dan Foto : Adzani Alwianto

Variasi materi disuguhkan para guru volunteer Syair Untuk Sahabat Foundation dalam setiap kali kelas pertemuan English For Kids. Beragam bahasan ringan namun menarik dan mampu dimengerti anak dampingan serta tentu saja ada unsur edukasinya diberikan.

Seperti yang tersaji pada English For Kids 25/4 di kantor Syair Untuk Sahabat Foundation di bilangan Radio Dalam, Jakarta Selatan. Tiga puluh anak dampingan yang dibagi menjadi dua sesi kelas diberikan materi mengenal nama makanan. Tentu saja pemberian materi dalam bahasa Inggris.

Para anak dampingan dibuat senyaman mungkin untuk menerima materi yang diberikan. Begitu memasuki kelas, Miss Peggy, Kak Sari dan Kak Eka selaku guru meminta anak-anak dampingan menyebutkan nama makanan kesukaannya. Beberapa diantaranya langsung sigap melontarkan dalam bahasa Inggris. Tetapi ada juga yang menanyakan bahasa Inggris dari makanan favoritnya.

“Food Around The World” jadi materi tema English For Kids Kali ini. “Untuk kelas besar lebih diarahkan mengasah kemampuan menulis. Karena jika dilihat dari range usia yang ada tentu saja akan mampu menggali lebih jauh dibandingkan kelas balita yang fokus untuk menggambar serta mewarnai diselingi dengan ragam permainan,”ungkap Miss Peggy.

Setelah kegiatan belajar mengajar selesai, dilanjutkan dengan pemberian makanan, nutrisi, susu dan juga uang transport dari Syair Untuk Sahabat Foundation. Dalam pemberian nutrisi, Food Bank For Indonesia (FOI) turut membantu mendonasikan kepada anak dampingan.

Galeri Foto English For Kids 24/4

20160424_125345 20160424_125351 20160424_125354 20160424_125357 20160424_125359

Menjadi organisasi yang menggerakkan kesadaran terhadap isu-isu sosial dan kesehatan yang berkembang di Indonesia, khususnya yang terkait dengan HIV dan AIDS.

Support

Dengan anggota tim dan relawan yang antusias, kami siap mendukung Anda kapan pun.

Contact

Jl. Lebak Indah V No. E/9, RT 10 RW 07

© Copyright 2021 by Syair.org